Dalam rangka pelaksanaan Pendataan Desa berbasis Sustainable Development Goals (SDG’s) Desa Tahun 2021, di Pekon wonosari Kecamatan Gadingrejo Kabupaten pringsewu Provinsi Lampung. Pendataan SDGs Pekon Wonosari dilakukan mulai dari 20 Maret s.d 07 Juni dengan hasil pendataan baik secara manual maupun online sebanyak 478 KK dengan jumlah Individu 1.555.
Maka pada hari ini Rabu, 9 Juni 2021 bertempat di Balai Pekon Wonosari telah dilaksanakan Musyawarah Desa SDGs Tahun 2021 yang dihadiri oleh Pemerintah Desa, BPD, dan Wakil Kelompok Masyarakat Desa serta unsur lain yang terkait.
Adapun materi yang dibahas dalam musyawarah :
- Penyampaian Pencapaian SDGsDesa
- Evaluasi da Pembahasan Pencapaian SDGs Desa Tahun 2021
- Penetapan SDGs Desa menjadi dasar RKPDes tahun berikutnya:
Setelah dilakukan pembahasan terhadap materi, selanjutnya seluruh peserta musyawarah desa menyepakati hal yang berketapan menjadi kesepakatan akhir musyawarah.
MARTA DWI ERINA
15 November 2024 10:17:23
SELAMAT ATAS PELANTIKAN KPPS PEKON WONOSARI...