PELANTIKAN SERENTAK KELOMPOK PENYELENGGARA PEMUNGUTAN SUARA (KPPS) PEMILU TAHUN 2024 PEKON WONOSARI
wonosari-gadingrejo.desa.id
Kamis, 25 Januari 2024 bertempat di aula Balai Pekon Wonosari diadakan pelantikan KPPS Pekon Wonosari untuk Pemilu Tahun 2024 pada 14 Februari mendatang. TPS yang ada di wilayah Pekon Wonosari terdiri dari 9 TPS (tempat pemungutan suara) dengan daftar pemilih tetap sejumlah 2416.
Dihadiri oleh KPU Kabupaten Pringsewu, PPK Kecamatan Gadingrejo, seluruh PPS dan Sekertariat Pekon Wonosari, Kepala Pekon Wonosari, Babinsa dan Bhabinkabtibmas Pekon Wonosari, seluruh calon KPPS Pekon Wonosari.
Ketua PPS Pekon Wonosari Hardianto David Saputra mengambil sumpah janji bagi KPPS serta pembacaan fakta integritas yang diwakili oleh Ahmad Fardiansyah.
Kepala Pekon Wonosari menyampaikan kepada seluruh anggota KPPS yang telah dilantik untuk menjaga kenetralan politik selama menjadi anggota KPPS. dan Kepala Pekon Wonosari menyampaikan selamat dan semangat menjalankan tugas sampai selesai pada pemilu tahun 2024.
Seluruh anggota KPPS yang telah dilantik kemudian melakukan penanaman pohon serentak bersama KPU Kabupaten Pringsewu, PKK Kecamatan Gadingrejo, PPS dan Sekertariat Pekon Wonosari, Kepala Pekon, Babinsa dan Bhabinkabtibmas.
KPU Kabupaten Pringsewu menyampaikan bahwa setelah pelantikan akan ada BIMTEK (bimbingan teknis) yang akan di laksanakan pada hari sabtu 27 Januari 2024 di Universitas Pringsewu (UMPRI) pada pukul 08.00 sampai dengan selesai. Diwajibkan seluruh anggota KPPS untuk hadir mengikuti BIMTEK tersebut.
MARTA DWI ERINA
15 November 2024 10:17:23
SELAMAT ATAS PELANTIKAN KPPS PEKON WONOSARI...